Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Misleading Content»[SALAH] Seorang Warga Kehilangan Penglihatan Usai Pemukimannya Disiram oleh Aparat Menggunakan Gas Air Mata
    Misleading Content

    [SALAH] Seorang Warga Kehilangan Penglihatan Usai Pemukimannya Disiram oleh Aparat Menggunakan Gas Air Mata

    Jane DoePublish date2025-09-07
    Share
    Facebook

    Berita

    Akun tiktok “zndyap778” pada Minggu (31/08/2025) mengunggah video [arsip] yang menampilkan seseorang terbaring di rumah sakit dengan kedua mata ditutup kapas disertai takarir:

    “Warga ini kehilangan penglihatannya usai pemukimannya disiram oleh aparat menggunakan gas air mata

    600 orang pendemo ditahan di polda metro dan mereka dipukul, ada bukti videonya di bio, bantu sebarkan agar kejadian 98 tidak terulang”

    HASIL CEK FAKTA

    Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri kebenaran klaim dengan memasukkan kata kunci “seorang warga kehilangan penglihatan usai pemukimannya disiram oleh aparat menggunakan gas air mata” ke mesin pencarian Google. Hasilnya tidak ditemukan informasi kredibel yang mendukung klaim.

    Selanjutnya Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) melakukan penelusuran lebih lanjut dengan memasukkan tangkapan layar video ke mesin pencarian foto Google Lens. Ditemukan gambar yang mirip dari pasien, latar belakang ruangan serta bantal pasien tersebut dari laman beritasatu.com.

    Dalam artikel yang terbit Sabtu (21/09/2024) dijelaskan bahwa pasien tersebut adalah Faisal Nasution, korban congkel mata di Gunung Putri, Bogor yang mengalami infeksi pada kedua matanya.

    KESIMPULAN

    Unggahan berisi klaim “seorang warga kehilangan penglihatan usai pemukimannya disiram oleh aparat menggunakan gas air mata” merupakan konten yang menyesatkan (misleading content).

    Rujukan

    https://http[Google] Seorang warga kehilangan penglihatan usai pemukimannya disiram oleh aparat menggunakan gas air mata [Google Lens] Seorang warga kehilangan penglihatan usai pemukimannya disiram oleh aparat menggunakan gas air mata [Beritasatu.com] Ini Pemicu dan Kronologi Aksi Congkel Mata di Gunung Putri Bogor

    https://www.beritasatu.com/jabar/2843563/ini-pemicu-dan-kronologi-aksi-congkel-mata-di-gunung-putri-bogor

    https://vt.tiktok.com/ZSAnr7TLh/ (Tautan unggahan akun Tiktok “zndyap778”)

    https://archive.ph/5CKur (Arsip unggahan unggahan akun Tiktok “zndyap778”)

    Publish date : 2025-09-07

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.