Berita
Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan video Mahfud MD akan membagikan bantuan modal usaha dari uang sitaan korupsi. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 3 Januari 2025.
Dalam postingannya terdapat video Mahfud MD berbicara akan membagikan bantuan modal usaha hingga Rp 100 juta dari uang hasil sitaan korupsi.
Postingan itu disertai narasi:
"BANTUAN SOSIAL DARI PEMERINTAH UNTUK MEMBUKA USAHA BARU💥 PROF.H.MOHAMMAD MAHFUD"
Lalu benarkah postingan video Mahfud MD akan membagikan bantuan modal usaha dari uang sitaan korupsi?
HASIL CEK FAKTA
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dan menemukan video yang identik dengan postingan. Video itu diunggah dalam akun Instagram Mahfud MD, @mohmahfudmd yang sudah bercentang biru atau terverifikasi pada 12 Agustus 2020.
Namun dalam video asli Mahfud MD sama sekali tidak berbicara bantuan modal usaha. Video itu diunggah Mahfud MD untuk mengucapkan selamat ulang tahun pada LPSK.
Saat itu Mahfud MD sendiri masih menjabat sebagai Menkopolhukam. Video itu disertai narasi:
"Selamat Ulang Tahun LPSK! 8 Agustus 2008 - 8 Agustus 2020
"Memastikan Terpenuhinya Hak Saksi dan Korban"
Penelusuran dilanjutkan dengan menggunakan website pendeteksi AI, Hive Moderation. Hasil pemeriksaan menunjukkan 99 persen audio dalam postingan merupakan modifikasi AI.
KESIMPULAN
Postingan video Mahfud MD akan membagikan bantuan modal usaha dari uang sitaan korupsi adalah hoaks.
Rujukan
Publish date : 2026-01-08

