Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Tuesday, July 15
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»CekFakta»[HOAKS] Link Rekrutmen Pendamping PKH 2025
    CekFakta

    [HOAKS] Link Rekrutmen Pendamping PKH 2025

    Jane DoePublish date2025-02-03
    Kompas
    Share
    Facebook

    Berita

    KOMPAS.com - Kementerian Sosial (Kemensos) diklaim membuka rekrutmen pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) dengan 1.773 formasi.

    Masyarakat yang berminat diminta mendaftar melalui tautan yang disebarkan di media sosial.

    Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, informasi itu merupakan hoaks.

    Tautan rekrutmen pendamping PKH 2025 disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, ini, ini, ini, dan ini.

    Setiap akun menyertakan tautan yang berbeda-beda, tetapi dengan poster yang sama.

    Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada Kamis (30/1/2025):

    KABAR GEMBIRAYang sudah menanti rekrutmen pendamping Sosial PKH untuk thn 2025

    Lowongan kerja di Kemensos dibuka dalam rangka pemenuhan kebutuhan SDM pelaksana PKH daerah, khususnya pendamping sosial PKH atau program keluarga harapan.

    Pendaftaran dilaksanakan secara online melalui LINK dibawahhttps://update-daftar-sekarang-new3-2025.up.railway.app/ 

    HASIL CEK FAKTA

    Tim Cek Fakta Kompas.com mengecek satu per satu tautan rekrutmen pendamping PKH 2025 menggunakan URL Scan dan Where Goes.

    Kedua tools tersebut dapat membantu melacak ke mana arah suatu tautan, tanpa perlu mengunjunginya.

    Hasil pelacakannya dapat dilihat di sini, di sini, di sini, di sini, di sini, di sini, dan di sini.

    Namun tidak ada satu pun tautan yang mengarah ke situs resmi Kemensos.

    Ada tautan yang mengarah ke situs web eror. Lainnya, mengarah ke laman yang meminta pengunjung mengisi nama dan nomor ponsel.

    Tautan yang beredar kemungkinan besar merupakan upaya phishing.

    Melalui akun Instagram-nya, Kemensos menginformasikan bahwa informasi rekrutmen pendamping PKH 2025 merupakan hoaks.

    "Saat ini tidak ada proses rekrutmen pendamping PKH oleh Kementerian Sosial khususnya di Direktorat Jaminan Sosial," tulisnya pada Minggu (2/2/2024).

    KESIMPULAN

    Tautan rekrutmen pendamping PKH 2025 merupakan hoaks. Adapun tautan yang disebarkan tidak mengarah ke situs resmi Kemensos.

    Kemensos meluruskan, saat ini sedang tidak membuka proses rekrutmen pendamping PKH.

    Rujukan

    https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=pfbid0XVj6H65tFdKsvisZF1EWtRYGMv1TFx1k4Y2LN3TavSxPyh2NAUZ4k7ZUAcJx1bSyl&id=61559838257932

    https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=pfbid035bsF1ZAtT8nxJxsjW25TqDEGZ4ByYCvntyDR4Ei5LreEXQjaQiyFVcMZS4BSG15dl&id=61572269168359

    https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=pfbid02dNu2gzyf3oha5ZMT8QEkB1763ZTX8yoCHgEaFknk4kkoYNyTnmeGoS7aShoFd5KFl&id=61569464201417

    https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=pfbid0Qz5UYGDDx8hHv1QjcDjRgEEFTHDaEwDuQbmEeMM257r13caaj1kmMcFNv2GBugYPl&id=61564113683011

    https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=pfbid0LYETjmHL53zuCiCdD77XJaD5XuXEmwWHu7GWG2YzmoqSNzA96soA7UKqD9FZPmhml&id=61572336546363

    https://www.facebook.com/ain.siimickey/posts/pfbid0PZWq93dc74WWn5DsBezqvqsTDwAUBZdJbXmu8VQb2FYfcWxFzTmrCZjmhHH8JLxLl

    https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=pfbid025LuX31fvhXaLXS9yfZ6u5hQtDcP5FNLX6BxeJcNbrjNyPGXR2ubsQqCi8TaPbhTql&id=61571184115321

    https://urlscan.io/result/ab2ba016-cb49-4fac-9d9e-a724fb4cce47/

    https://urlscan.io/result/1e9cc14b-127d-4e1c-81f5-b96884194aeb/

    https://urlscan.io/result/c8c7789b-3cc7-41e5-8b7c-f9f63d69d35a/

    https://urlscan.io/result/12bdbfb1-5f8f-4ab4-9498-dc781a5cac49/

    https://urlscan.io/result/68d950f4-9e60-4956-937b-75f4f7f31f67/

    https://urlscan.io/result/f4830069-1a4b-4c08-bda3-4ca9ff352b51/

    https://wheregoes.com/trace/2025786560/

    https://www.instagram.com/kemensosri/p/DFkAcCNRgxO/

    https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D

    Publish date : 2025-02-03

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.